Mereka memilih karier yang berbeda dengan orangtua.
Satuon - Terjun ke dunia hiburan Tanah Air
adalah jalan yang dipilih sederet selebriti Tanah Air. Mereka memiliki
ketertarikan dengan dunia seni hiburan. Kemampuan dan bakat yang
dimiliki ikut melancarkan keinginannya untuk berkarier di industri
hiburan. Kini mereka telah dikenal sebagai selebriti dengan
penggemarnya.
Siapa sangka di balik pencapaian di dunia hiburan, selebriti ini
memiliki orangtua dengan profesi yang jauh berbeda. Deretan selebriti
ini memiliki orangtua yang bekerja di instansi kepolisian. Siapa saja
mereka? Brilio.net telah merangkum dari berbagai sumber pada Rabu (18/4), berikut daftar selebriti yang jadi anak polisi.
1. Zee Zee Shahab
Zee Zee Shahab merupakan anak sulung dari
pasangan Mustafa Kamil Shahab dan Eva Khadijah. Sang ayah berprofesi
sebagai dokter di kepolisian. Sebelum menetap di Jakarta, Zee Zee dan
keluarga pernah tinggal di Sumatera Selatan karena ikut ayahnya bertugas
di Polda Sumatera Selatan.
2. Ajun Perwira
Pemilik nama lengkap Anak Agung Bagus
Perwira Karang ini dikenal luas sebagai aktor multitalenta. Aktor asal
Bali kini merambah profesi sebagai Disc Jockey (DJ). Siapa sangka, Ajun
Perwira merupakan anak dari keluarga yang bekerja di instansi
kepolisian. Dalam beberapa kesempatan, Ajun mengungkapkan bahwa dirinya
merupakan anak seorang polisi sementara mamanya bekerja sebagai dosen
hukum.
3. Anjasmara
Aktor sekaligus instruktur yoga, Anjasmara diketahui memiliki ayah
yang bekerja sebagai polisi. Benny Soemarno merupakan anggota kepolisian
yang dikebumikan dengan prosesi pemakaman secara kenegaraan. Jenazah
ayah Anjasmara ini dikebumikan di TPU karet Bivak blok AA1. Jabatan
terakhir yang disandang Benny Soemarno adalah Pamen Yanmas Mabes Polri.
4. Indro Warkop
Semasa kecil, Indro Warkop memiliki keinginan untuk menjadi polisi
seperti profesi mendiang ayahnya. Sang ayah yang bernama Moehammad
Oemargatab dulu bekerja di Dinas Pengawasan Keselamatan Negara. Kini
instansi tersebut berganti nama dan dikenal sebagai Badan Intelijen
Negara.