Heboh Tempat Wisata Rabbit Town di Bandung Diduga Plagiat

Rabbit Town. (Foto: Instagram @rabbittown.id)

Warganet dihebohkan dengan tempat wisata baru yang ada di Jalan Rancabentang No 30, Ciumbuleuit, Bandung bernama Rabbit Town.
Sedikitnya, ada lebih dari 10 wahana selfie yang disedikan untuk pengunjung di tempat wisata seluas dua hektare ini. Mulai dari wishing wall, sticker room, dove garden, love lock, monkey groove, koi feeding, love light experience, bambi love, hingga rabbit villa.
Selain karena wahananya yang menarik, tempat wisata yang baru diresmikan tanggal 11 Januari 2018 ini juga menyita perhatian warganet karena desain interiornya yang diduga menjiplak hasil karya seniman luar negeri.
Hal itu bermula saat akun Twitter @sobatindi3 mengunggah beberapa wahana yang ada di Rabbit Town yang dijejerkan dengan hasil karya seniman luar negeri seperti The Obliteration Room karya Yayaoi Kusama dan Urban Light karya Chris Burden.
Bahkan warganet beramai-ramai membandingkan desain interior yang ada di Rabbit Town dengan karya desainer luar negeri lainnya.
  • mantap jiplaknya total bgt 👍🏿
  • "Don't listen what people say." lol soal copyright jg tutup kuping aja kali ya
  • "Pak, ini apa gak terlalu mirip?" "Ya gpp lah cuma tiang tiang jejer, gakkan ada yg ngeh ini dari art."
    close
    ==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==